Dok.Pribadi 

Narasi Pojok Kota | Banda Aceh - Tim Narasi Pojok Kota bersama dengan Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Aceh Yogyakarta (HIMPASAY) menyerahkan Policy Brief terkait dengan Problematika Kebijakan Penanganan Krisis Covid-19 di Aceh kepada Pemerintah Aceh yang diwakili oleh Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Aceh, Bapak Saifullah Abdul Gani


Mohd. Reza Pahlevi selaku Ketua Perumus Policy Brief menyebutkan bahwa Pemerintah Aceh saat ini sudah menyusun berbagai kebijakan dalam penanganan Covid-19 diantaranya Gerakan Aceh Mandiri Pangan (GAMPANG), Gebrak Masker Aceh (GEMA), Gerakan Nakes Aceh Cegah Covid-19 (GENCAR), Gerakan Masker Sekolah (GEMAS), Gerakan Edukasi Vaksin Covid-19 (GESID) dan Sosialisasi dan Edukasi Gerakan 3 M (SERAGAM) serta beberapa kebijakan lainnya dalam memutus rantai penyebaran Covid-19.


Namun, lahirnya berbagai kebijakan tersebut tidak serta merta membuat penanganan COVID-19 terkelola dengan baik, bahkan berbagai macam persoalan terus bermunculan. Penanganan COVID-19 di Provinsi Aceh melahirkan krisis kebijakan yang kompleks. 


Oleh karenanya, kami menyusun Policy Brief yang mengangkat persoalan dan solusi dalam kebijakan penanganan Covid-19 dengan harapan menjadi pertimbangan pemerintah dan acuan dalam penyelesaian persoalannya serta akan memberi dukungan kepada Pemerintah Aceh dalam percepatan memutus rantai penyebaran wabah corona.